Search

Headline - Yamaha Luncurkan XSR 155 Bernuansa Retro

Headline - Yamaha Luncurkan XSR 155 Bernuansa Retro

INILAHCOM, Bangkok - Yamaha melengkapi lini produk sepeda motor di segmen sport mereka di Thailand dengan menghadirkan Yamaha XSR 155. Sepeda motor ini tampil dengan desain bernuansa retro namun dilengkapi dengan teknologi modern.

Secara keseluruhan, Yamaha XSR 155 menggunakan teknologi yang sama dengan Yamaha MT-15 atau Yamaha Xabre. Hal tersebut dapat dilihat dengan desain rangka deltabox, kaki-kaki, hingga mesin. Hanya saja ada beberapa detail yang diperkuat desainnya, terutama subframe belakang,

Gaya klasik coba dihadirkan melalui penggunaan desain jok yang menyatu, bagian belakang yang lancip dengan penggunaan lampu bulat, headlamp berdesain bulat, hingga cluster meter yang tampil sederhana juga berbentuk bulat.
 
Kesan modern coba dihadirkan melalui penggunaan suspensi depan menggunakan garpu teleskopik dan bagian belakang monoshock yang dapat disetel. Sistem pengeremannya sudah menggunakan cakram di bagian depan dan belakang dengan kaliper hidrolik. Pada kaki-kakinya pun terpasang velg 17 inci dengan ukuran ban depan 110/70 dan ban belakang 140/70.



Pada bagian dapur pacu, Yamaha XSR 155 menggunakan mesin yang sama seperti yang dipakai oleh Yamaha R15, Yamaha MT-15, dan Yamaha Xabre. Mesin ini berkubikasi 155cc SOHC satu silinder dengan tenaga 19 daya kuda @9.900 rpm dan torsi maksimumnya 14,7 Nm @7.000 rpm.

Tersedia dalam pilihan warna Premium Grey, White/Red Sports Heritage, Black Elegance, dan Green Wanderlust, Yamaha XSR 155 dipasarkan di Thailand dengan harga 91.500 baht atau sekitar Rp42,3 juta.

Belum diketahui apakah Yamaha akan memboyong sepeda motor bernuansa retro baru mereka ini ke Indonesia.

Di pasar otomotif Tanah Air, sepeda motor ini bisa menjadi lawan yang sepadan bagi Kawasaki W175. Meski ukuran mesinnya berbeda (Kawasaki W175 menggunakan mesin berkubikasi 175cc), namun keduanya sama-sama mengedepankan unsur retro pada desain mereka.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Yamaha Luncurkan XSR 155 Bernuansa Retro"

Post a Comment

Powered by Blogger.