Search

Headline - Cari Atlet Muda Berbakat, Toyota Luncurkan SATRIA

Headline - Cari Atlet Muda Berbakat, Toyota Luncurkan SATRIA

INILAHCOM, Jakarta - Melanjutkan kampanye 'Start Your Impossible' yang diperkenalkan tahun lalu, Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan program SATRIA (Satukan Bakat Negeri Kita).

Ini merupakan program pencarian dan pengembangan atlet muda berbakat Indonesia hingga bisa mengikuti Olimpiade dan Paralimpiade 2020 di Tokyo, Jepang.

Sebelumnya Toyota juga menjadikan atlet professional Tanah Air, yaitu pebulutangkis Marcus Gideon dan atlet disabilitas angkat besi asal Bali, Ni Nengah Widiasih, sebagai duta kampanye tersebut.

Baca juga: Toyota Indonesia Umumkan 'Start Your Impossible'

Vice President Director TAM Henry Tanoto mengatakan, Toyota ingin melanjutkan berkontribusi lewat program SATRIA.

"Toyota tak hanya mendukung para atlet pro seperti Marcus dan Widiasih, tapi kami juga ingin mendukung atlet muda potensial," kata Henry, di kawasan Senaya, Jakarta, Rabu (28/8/2019).

Program ini akan mencari 20 atlet muda yang akan dididik untuk mengikuti berbagai turnamen selama enam bulan, dan akan dipilih enam orang untuk mengikuti Olimpiade dan Paralimpiade 2020 di Tokyo.

Selama masa pendidikan, para atlet muda potensial ini juga akan dimentori oleh mantan atlet renang Richard Sambera, tokoh penting dalam olahraga disabilitas Nino Susanto, dan wartawan senior Eko Widodo.

Henry pun berharap, program SATRIA dapat berjalan lancar untuk mencetak atlet juara di bidang olahraga masing-masing.

"Semoga SATRIA dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan atlit dan pertumbuhan olahraga Indonesia di masa depan sehingga dapat melahirkan para atlet juara di level nasional, regional, maupun internasional," pungkasnya.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Cari Atlet Muda Berbakat, Toyota Luncurkan SATRIA"

Post a Comment

Powered by Blogger.