Headline - Pesawat Pembawa 83 Warga Inggris Tinggalkan Wuhan
INILAHCOM, London - Sebuah pesawat yang membawa 83 warga Inggris serta 27 warga negara lain pada Jumat (31/1/2020), telah terbang meninggalkan Kota Wuhan di China, demikian diungkapkan Pemerintah Inggris.
Wuhan merupakan pusat wabah virus yang telah menewaskan lebih dari 200 orang dan menulari sedikitnya 9.000 lainnya.
Pesawat sipil yang disewa oleh Departemen Luar Negeri Inggris itu lepas landas dari Wuhan pada pukul 09.45 waktu setempat, kata pemerintah dalam pemberitahuan yang dipasang di laman resminya.
Pesawat dijadwalkan tiba pada Jumat pukul 13.00 waktu setempat di Inggris. Setelah itu, penerbangan akan dilanjutkan ke Spanyol. Di sana, negara-negara Uni Eropa akan mengambil alih tanggung jawab atas warga-warga negara mereka yang berada dalam penerbangan tersebut.
"Kita tahu betapa situasinya sangat mencemaskan bagi mereka yang menunggu untuk diberangkatkan," kata Menteri Luar Negeri Inggris Dominic Raab, menurut pemberitahuan tersebut.
"Kita telah bekerja sepanjang waktu untuk membuka jalan agar keberangkatan bisa dilakukan dengan aman."
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Headline - Pesawat Pembawa 83 Warga Inggris Tinggalkan Wuhan"
Post a Comment