Search

Headline - Korut Karantina Sebulan Warga Asing dari China

Headline - Korut Karantina Sebulan Warga Asing dari China

INILAHCOM, Pyongyang - Korea Utara akan melakukan karantina selama satu bulan pada semua warga asing yang tiba dari China dalam upaya mencegah penyebaran virus corona.

Bagian protokol Kementerian Luar Negeri Korea Utara mengumumkan hal tersebut melalui pemberitahuan dalam pesan yang disampaikan kepada Kedutaan Besar Rusia di Pyongyang.

Pemberitahuan itu juga menyebutkan beberapa hotel di Korea Utara, yang kemungkinan akan dijadikan sebagai tempat karantina, tergantung pada di mana para warga asing itu memasuki wilayah Korea Utara.

Langkah-langkah itu diambil untuk melindungi staf organisasi internasional serta misi-misi diplomatik di Korea Utara, juga mencegah penyebaran wabah.

Korea Utara sedang mengambil langkah 'sangat kuat' untuk mencegah penyebaran virus tersebut, termasuk dengan membagikan buku panduan kepada klinik-klinik kesehatan, meningkatkan produksi obat antivirus serta meningkatkan upaya karantina di daerah-daerah perbatasan serta di bandara dan pelabuhan, demikian menurut laporan surat kabar lokal Rodong Sinmun, Selasa (28/1/2020).

Korea Utara juga mengirimkan para pejabat kementerian kesehatan ke wilayah-wilayah yang rentan, juga mengidentifikasi pasien pneumonia di masyarakat setempat untuk diperiksa dan diisolasi jika diperlukan, tulis surat kabar itu.

Pekan lalu, Pyongyang memberi tahu biro-biro perjalanan wisata bahwa pemerintah Korea Utara akan melarang masuk wisatawan asing selama waktu yang tidak ditentukan.

Sejauh ini, Korea Utara belum melaporkan ada kasus virus jenis baru itu, yang hingga Selasa kemarin telah membunuh sedikitnya 106 orang di China serta menulari lebih dari 4.500 lainnya, demikian laporan Reuters.

 

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Korut Karantina Sebulan Warga Asing dari China"

Post a Comment

Powered by Blogger.