Search

Headline - Vijaya Fitriyasa Dilaporkan ke Polda Metro

Headline - Vijaya Fitriyasa Dilaporkan ke Polda Metro

INILAHCOM, Jakarta - Buntut pernyataanya yang diduga memfitnah Komjen Mochamad Iriawan atau yang akrab di sapa Iwan Bule, calon ketua umum PSSI, Vijaya Fitriyasa, dilaporkan ke sejumlah Kantor Kepolisian. Salah satunya di Mapolda Metro Jaya.

Vijaya dilaporkan ke SPKT Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik terhadap Iwan Bule. Surat pelaporan terhadap Vijaya ini beredar di media sosial. Laporan di Polda Metro Jaya itu dibuat seorang bernama Samuel Parasian yang melaporkan dugaan pencemaran nama baik terhadap Iwan Bule di Polda Metro Jaya.

Laporan Samuel sudah diterima oleh Polda Metro Jaya dengan Nomor RBL/7043/XI/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus tanggal 1 November 2019. Dalam laporan tersebut Vijaya diduga melakukan pencemaran nama baik melalui media elektronik yang diatur dalam Pasal 27 ayat 3 Jo Pasal 45 ayat 1 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) No. 11 Tahun 2008, dan atau Pasal 310 KUHP dan atau Pasal 311 KUHP.

Diberitakan sebelumnya, calon ketua umum PSSI periode 2019-2023, Vijaya Fitriyasa kembali dipolisikan atas dugaan kasus pencemaran nama baik Komjen Pol M Iriawan alias Iwan Bule. Selain dilaporkan di Mapolrestabes Bandung, Vijaya juga ternyata dilaporkan ke Mapolres Tangerang Selatan. Surat pelaporan Vijaya ini beredar di dunia maya. Salah satunya lewan aplikasi berbagi pesan WhatsApp.

Dalam foto surat laporan yang beredar itu, tertulis laporan dibuat oleh seorang bernama Rahmad Sukendar. Laporan itu diterima polisi dengan nomor LP/1268/K/XI/2019/SPKT/Res.Tangsel Pria yang di dalam surat tersebut tertulis sebagai Konsultan ini melaporkan Vijaya di Mapolres Tangerang Selatan, Jumat (1/11/2019) pukul 10:30.

Dalam surat itu tertulis, Vijay diduga melanggar perkara pencemaran nama baik lewat media elektronik sesuai yang diatur dalam pasal Pasal 27 (3) jo 45 (1) UU ITE No.11 Tahun 2008 dan atau pasal 310 KUHP dan atau pasal 311 KUHP. Diketahui, calon ketua umum PSSI periode 2019-2023, Vijaya Fitriyasa, dipolisikan atas dugaan pencemaran nama baik Komjen Pol. Mochamad Iriawan atau yang dikenal dengan panggilan Iwan Bule. Vijaya dilaporkan oleh Yudi Sufredi yang mengaku sebagai simpatisan Iwan Bule.

Vijay dipolisikan terkait pernyataannya saat mengikuti talkshow di salah satu tv swasta baru-baru ini. Laporan terhadap Vijay dilakukan Yudi di Mapolrestabes Bandung. Ia menilai pemilik klub Persis Solo itu telah menyinggung Iwan Bule, yang juga maju sebagai calon Ketua Umum PSSI. Awal mula dugaan pencemaran nama baik muncul setelah Vijaya hadir dalam acara talkshow yang diadakan salah satu stasiun televisi nasional pada Rabu (30/10/2019) malam.

Dalam pernyataannya saat itu, Vijaya menduga Iwan Bule telah bekerja sama dengan sejumlah kartel di tubuh PSSI agar bisa mulus menduduki kursi ketua umum. Pendapat Vijaya di atas itulah yang menjadi dasar pelaporan Yudi Sufredi, kepada pihak kepolisian.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Vijaya Fitriyasa Dilaporkan ke Polda Metro"

Post a Comment

Powered by Blogger.