Search

Headline - Review Realme 5s: Makin Banyak Plus-nya

Headline - Review Realme 5s: Makin Banyak Plus-nya

REALME terus menghadirkan smartphone-smartphone terbaru. Sejak awal kemunculannya di tanah air, realme selalu menjadi brand yang menghadirkan spesifikasi dan harga paling bersaing.

realme saat ini tengah berfokus pada ponsel premium pertamanya, realme X2 Pro di Indonesia dan dalam ulasan INILAHCOM menyimpulkan sebagai ponsel yang serba lengkap dengan sistem pengisian daya yang sangat cepat dan kinerja yang sangat cepat. Namun, itu bukan satu-satunya ponsel yang meluncur dari realme minggu ini karena realme 5s yang lebih terjangkau juga diluncurkan bersamaan dengan sejumlah peningkatan dari realme 5 yang diluncurkan beberapa bulan lalu.

Dan untuk sebagian besar penggemar realme, realme 5s adalah sesuatu yang menarik, mengingat reputasi realme yang telah mengakui bahwa DNA yang dibangun realme adalah “mengungguli model smartphone lainnya di kelas yang sama, meningkatkan pengalaman ke yang lebih tinggi.”

Di atas kertas, realme 5s pada dasarnya adalah pelengkap dari seri realme 5 dan jika penulis memilih perbedaannya, yang bisa penulis lihat paling besar adalah sektor kamera utama 48 megapiksel dan varian warna merah. Sisanya realme 5s hampir identik dengan realme 5 yang beberapa bulan yang lalu diluncurkan. Lalu apakah jadinya ponsel ini masuk akal untuk dilirik dibanding realme 5? Temui jawabannya dari ulasan INILAHCOM berikut ini.

Desain dan layar

realme 5s, seperti yang penulis katakan sebelumnya, adalah versi realme 5 yang sedikit ditingkatkan dengan dua perubahan - satu adanya kamera utama 48-megapiksel dan yang lainnya adalah skema warna Crystal Red yang baru. realme 5s hadir dengan dua pilihan warna yaitu Crystal Red dan Crystal Blue. Untuk varian warna yang sedang kami uji kali ini adalah Crystal Red.



Skema warna Crystal Red tetap mengusung desain kristal dengan warna holographic dengan desain diamond cut dengan paduan warna yang cukup memukau.


Gradien merah pada realme 5s ini terlihat memukau - ini membuat Anda merasa seolah-olah sedang melihat ponsel dengan badan kaca. Lapisan ini menggunakan material Unibody Polycarbonate, yang dilapis dengan pelindung Corning Gorilla Glass 3+ di bagian depan.



Secara ergonomi, perangkat ini juga terasa lebih besar di dalam genggaman. Namun demikian masih cukup nyaman digenggam karena pada bagian belakangnya, realme 5s memiliki permukaan yang melengkung dengan kontur 3D yang membuatnya mudah digenggam, meski ukurannya agak besar.



Fitur desain lain pada ponsel ini termasuk port micro-USB, jack headphone, dan grill speaker, yang semuanya terletak di bagian bawah, sementara kita melihat tombol fisik volume standar dan tombol power masing-masing di sisi kiri dan kanan perangkat. Selain itu, ada juga sensor sidik jari yang terletak di bagian atas ponsel tepat di samping modul kamera di bagian belakang.


 

Di bagian depan, terdapat layar berukuran 6,5 inci yang juga tampil dengan konsep Dewdrop Full Screen, dengan resolusi HD+ 720 x 1600p, dan rasio screen to body sebesar 89%.



Membongkar isi box dari realme 5s, kita akan menemui diantaranya 5V/2A Adapter Charger, Micro USB Cable, Warranty Card, Quick Guide, SIM Card Ejector, Screen Protect Film dan Jelly Case.

Kamera

Sementara bagian desain hanya mendapat warna baru, kamera utamanya yang mendapat upgrade lebih besar. realme telah mengganti kamera utama 12-megapiksel dari realme 5 ke kamera 48-megapiksel menggunakan sensor Samsung GM1. Disini terjadi peningkatan yang cukup besar, Anda dapat melihat perbedaan kualitas fotonya jika dibandingkan dengan realme 5.



Penulis belum menghabiskan cukup banyak waktu dengan kameranya tetapi berdasarkan pada beberapa kondisi yang penulis alami dengan realme 5s, kamera 48-megapiksel akhirnya menghasilkan foto yang lebih detil daripada apa yang dilakukan unit 12-megapiksel pada algoritma realme 5.

realme cenderung meningkatkan warna dan tingkat kecerahan untuk membuat foto terlihat menarik. Saya belum sempat melihat bagaimana kamera berperilaku dalam cahaya rendah tapi penulis mengharapkan hasil yang lebih baik dengan gambar yang lebih tajam menggunakan mode Nightscape.

Berikut hasil foto menggunakan kamera realme 5s


Kamera Depan




Performa

Untuk perangkat dengan harga terjangkau, realme 5s menawarkan kinerja yang solid untuk kisaran harga Rp 2 jutaan. Chipset Snapdragon 665 yang ditemukan pada realme 5 telah dipertahankan di 5s, memberikan segi komputasi hampir pada semua aspek yang berhubungan dengan kecepatan kecuali untuk gaming grafik dan frame rate tinggi.

Tugas-tugas dasar seperti membuka banyak aplikasi di latar belakang dan beralih di antaranya sangat mudah, seperti menjalankan beberapa permainan intensitas rendah seperti Subway Surfers dan Angry Birds.



Varian yang penulis gunakan untuk mereview ini adalah 4GB RAM dan 128GB penyimpanan, karena memang untuk varian memori realme 5s di Indonesia hanya memiliki 1 pilihan tersebut. Kebutuhan penyimpanan Anda dapat dipenuhi menggunakan slot yang dapat diperluas yang memberi Anda ruang 256GB tambahan dengan menambahkan kartu microSD.

Performa dari realme 5s tentunya cukup menakjubkan dapat dilihat dari beberapa perbandingan benchmark yang kami tampilkan diatas. Untuk performa CPU, rupanya realme 5s mampu menyaingi para pesaingnya dari kelas harga yang lebih tinggi. Sedangkan untuk GPU, skor yang dihasilkan juga tidak terpaut jauh.

Dan realme tampaknya punya cara untuk mengimbangi performa grafis yang tidak terlalu tinggi dengan menghadirkan layar yang resolusinya rendah. Dapat kita lihat pada benchmark GFX bench, saat pengujian On Screen, realme 5s tampil dengan skor yang tinggi melampaui para pesaingnya.


Baterai

realme 5s cukup mengesankan dengan kapasitas baterai 5000mAh yang sangat besar dan bagi mereka yang aktif mengakses sosmed di YouTube atau Facebook sepanjang hari, ponsel ini akan dengan mudah bertahan sehari penuh dan ke hari berikutnya juga. Sistem pengisian 10W juga sudah cukup baik untuk mengisi dari 0 hingga full dalam waktu dua jam.

Spesifikasi



 

Ukuran

164.4 x 75.6 x 9.3 mm

Berat

198 g

Baterai

5000 mAh

Ukuran Layar

6,5 inci

Teknologi tampilan

IPS LCD capacitive touchscreen 

Layar

720 x 1600 pixels (269 ppi)

Sistem Operasi

ColorOS 6 (Android 9)

Kamera Depan

13 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3", 1.12µm

Kamera Belakang

48 MP, f/1.8, (wide), 1/2", 0.8µm, PDAF

8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4", 1.12µm

2 MP, f/2.4, 1/5", 1.75µm (dedicated macro camera)

2 MP, f/2.4, 1/5", 1.75µm, depth sensor

RAM

4GB RAM

Memori internal

64 GB/128 GB

Chipset

Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 

Konektivitas

HSPA, LTE, Dual-SIM, Bluetooth 5.0






Kesimpulan

Secara umum, realme 5s ini memiliki lebih banyak nilai plusnya dibanding seri terdahulu, terutama adanya peningkatan di fitur kamera hingga desain yang lebih menarik.

Desain yang lebih menarik dengan tampilan berani Crystal Red membawa anda lebih percaya diri dan menjadi pusat perhatian.

Sedangkan di sisi kamera, realme 5s membawa inovasi empat buah kamera yang tentunya menawarkan pengalaman baru bagi pengguna. Apalagi dengan adanya ultra wide angle 8MP, pengguna bisa mengabadikan momen dengan perspektif lebih luas.

Peningkatan besaran megapiksel pada kamera utama membawa dampak besar selama menggunakan smartphone ini. Anda yang senang jepret cukup puas dengan major upgrade pada kamera.

Untuk harga dan spesifikasi serta fitur yang yang ditawarkan, realme 5s akan memiliki peluang kompetitif terbaik. Dan target realme untuk mengungguli para rivalnya di segmen yang sama, sepertinya juga akan benar-benar kembali terwujud lewat produknya yang satu ini.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Review Realme 5s: Makin Banyak Plus-nya"

Post a Comment

Powered by Blogger.