Headline - MediaTek Perkenalkan Chipset khusus TV 4K UHD
INILAHCOM, Beijing - MediaTek memperkenalkan MT5670, chipset terbarunya yang diperuntukkan bagi perangkat televisi pintar atau smart TV.
Chipset yang sangat terintegrasi ini memungkinkan pembuat perangkat elektronik konsumen memproduksi televisi digital Ultra High Definition (UHD) 4K bermutu tinggi dan kaya fitur, dengan harga terjangkau.
MediaTek memiliki pangsa pasar 70 persen dan merupakan penyedia chipset nomor satu untuk televisi digital dan cerdas. Saat ini, chipset MediaTek digunakan di lebih dari 2 miliar televisi di seluruh dunia.
SoC televisi terbaru ini melanjutkan tradisi MediaTek dalam inovasi multimedia, menghadirkan pengalaman hiburan yang lebih kaya bagi konsumen di seluruh dunia.
"MediaTek menghadirkan berbagai fitur dan teknologi yang sama kami gunakan di smartphone ke televisi, termasuk mutu gambar resolusi tinggi, AI, dan dukungan suara, menjadikan fitur-fitur terbaru televisi cerdas bisa digunakan semua orang," kata Jerry Yu, Senior Corporate Vice President Intelligent Devices MediaTek.
"MediaTek akan terus berinovasi dalam pengalaman rumah cerdas. Televisi bertransisi dari sekedar pusat hiburan menjadi inti rumah cerdas dengan AI, pengenalan suara dan obyek, serta konektivitas," imbuhnya.
Dengan dukungan UHD 4K dan teknologi proses tingkat lanjut, MT5670 menghasilkan video kualitas studio. Teknologi AI picture quality (AI PQ) MediaTek menggunakan pengenalan wajah dan lingkungan untuk secara otomatis menyesuaikan aturan ketajaman dan mutu gambar.
Chipset ini mendukung teknologi MediaTek MiraVision dan solusi de-interlace MDDiTM untuk mutu gambar yang halus, dan mengintegrasikan codec audio berkualitas tinggi untuk suara yang lebih baik.
MT5670 juga memungkinkan produsen televisi mengintegrasikan kemampuan suara yang bisa memberikan kendali lebih banyak bagi konsumen.
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Headline - MediaTek Perkenalkan Chipset khusus TV 4K UHD"
Post a Comment