Search

Headline - Tesla Model 3 Dapat Subsidi Pemerintah China

Headline - Tesla Model 3 Dapat Subsidi Pemerintah China

INILAHCOM, Shanghai - Tesla mengatakan bahwa produksi Model 3 yang dibuat di China akan mendapat sokongan subsidi pemerintah setempat.

Mengutip Reuters, Kementerian Perindustrian China mengatakan mobil listrik Tesla Model 3 sedang dibangun di pabrik senilai US$2 miliar di Shanghai.

"Mobil ini berada dalam daftar yang direkomendasikan untuk subsidi untuk kendaraan energi baru, yang termasuk plug-in hybrid, kendaraan listrik baterai dan yang didukung bahan bakar hidrogen," kata kementerian itu.

Dalam sebuah pernyataan terpisah, Tesla mengatakan subsidi pemerintah China telah 'diamankan'.

Produsen mobil listrik asal AS itu berencana akan membuat lebih dari 1.000 kendaraan pada akhir 2019 di pabrik Shanghai. Kapasitas tahunan di pabrik pada fase pertama diperkirakan mencapai 250 ribu kendaraan.

Meski nilai subsidi yang diterima Tesla belum jelas, namun perusahaan besutan Elon Musk itu sudah siap membangun jaringan purna jual yang mumpuni di China.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Tesla Model 3 Dapat Subsidi Pemerintah China"

Post a Comment

Powered by Blogger.