Search

Headline - Biznet Bakal Rambah Layanan Video Streaming

Headline - Biznet Bakal Rambah Layanan Video Streaming

INILAHCOM, Jakarta - Penyedia layanan streaming video on-demand (VOD) di Indonesia tampaknya bakal semakin ramai dengan pemain baru yang menyaingi Netflix,iflix,Hooq,Maxstream dan lainnya. kini giliran penyedia internet fiber optic Biznet Networks yang bakal hadir menyapa penggemar film dan serial.

Hal tersebut diungkap Adrianto Sulistyo,Senior Manager Marketing Biznet, meski belum disebutkan apa nama layanannya segmen consumer yang disasar berbeda dengan pemain VOD yang sudah ada, konten yang bisa ditonton nantinya adalah kebanyakan karya film dan serial anak bangsa.

"Sekarang ini kita masih wait and see tetapi untuk kesana (VOD) kita sudah siapkan secara teknologi juga nanti," jelasnya saat ditemui INILAHCOM di Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Perlu diketahui kehadiran fitur VOD memang sudah menggeser cara orang menikmati hiburan yang tadinya hanya bisa dinikmati melalui siaran TV saja, saat ini konten tersebut sudah sangat menjamur di Indonesia.

Kecepatan koneksi juga turut mendukung perubahan masyarakat ini, dengan harga terjangkau dan kecepatan internet yang mumpuni masyarakat lebih memilih VOD melalui streaming karena dapat dipilih sesuai dengan keinginan.

Pada kesempatan yang sama Gitanissa Laprina, Brand Manager Biznet, menuturkan tengah menyiapkan sejumlah inovasi baru dalam layanan Biznet Home yang akan berganti nama menjadi Biznet IPTV bakal menerapkan sistem pembayaran cashless.

"Jadi dalam upaya memberikan kemudahan dalam bertransaksi melalui nontunai, pelanggan bisa langsung membayar tagihan dengan QR code langsung dari TV melalui Gopay," Jelas Gitanissa Laprina yang biasa disapa Nissa ini.

Sebagai penyedia internet fiber berkecepatan tinggi, Biznet hadir dengan layanan Biznet Home untuk memberikan kemudahan akses kecepatan tinggi internet untuk seluruh masyarakat Indonesia mulai dari 50Mbps dengan harga hanya Rp300 ribu per bulan hingga 100Mbps dengan harga hanya Rp450 ribu per bulan.

Kemudahan ini dapat dinikmati oleh masyarakat di 110 kota di Jawa, Bali, Sumatera, Batam dan yang terbaru telah menjangkau Kalimantan.

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Headline - Biznet Bakal Rambah Layanan Video Streaming"

Post a Comment

Powered by Blogger.